Apa Itu Employability Skill Di Dunia Kerja || BLC Telkom Klaten

2 min read

 

A. PENDAHULUAN
    a. Pengertian

    Employability skills dalam bahasa Indonesia biasa disebut Kecakapan Bekerja.Kecakapan ini merupakan keterampilan-keterampilan generik yang dituntut untuk diterapkan di berbagai variasi pekerjaan dan disiapkan untuk memasuki lingkungan kerja.


    b. Latar Belakang Masalah

    Dikarenakan employability skill adalah suatu syarat bekerja dan untuk mempertahankan suatu pekerjaan.


B. MAKSUD DAN TUJUAN

    Agar seseorang dapat mempertahankan suatu pekerjaannya dengan menerapkan Employability Skill di dalam dunia kerja.


C. BATASAN DAN RUANG LINGKUP PEKERJAAN

    Modul Employability Skill

    - Pengertian

    - Perbedaan Employability Skill, Technical Skill dan Academic Skill


D. TARGET DAN HASIL YANG DIHARAPKAN

    Dapat mengimplementasikan dalam dunia kerja.


E. ALAT DAN BAHAN

    - Laptop

    - Internet

    - Modul


F. TARGET WAKTU

    4 Jam (08.00-12.00 WIB)


G. TAHAPAN PELAKSANAAN


    - Briefing

    - Mendengarkan Mas Agus

    Pengertian

  •     Employability Skill

    Organisasi Buruh Internasional (ILO) mendefinisikan employability skills sebagai keterampilan, pengetahuan, dan kompetensi yang meningkatkan kemampuan seseorang untuk mendapatkan dan mempertahankan suatu pekerjaan, berkembang di tempat kerja dan bisa menghadapi perubahan, mendapatkan pekerjaan lain jika ia ingin berhenti atau diberhentikan dan bisa kembali ke dunia kerja dengan mudah di waktu yang berbeda di dalam siklus hidupnya.

    Keterampilan perilaku pribadi yang membantu Anda berhasil di sekolah atau di tempat kerja. Keterampilan ini membantu Anda membuka kunci apa yang telah Anda pelajari di sekolah untuk memecahkan masalah dunia nyata. Keterampilan ini membantu anda mendapatkan pekerjaan dan naik tangga karir. Misalnya: Mempelajari cara mengelola tim untuk menyelesaikan proyek kelas.

    Perbedaan

  •     Technical Skill

    Technical skill adalah keterampilan teknis yang dimiliki oleh seseorang, biasanya merupakan keterampilan yang didapatkan dari jalur pendidikan resmi.

    Keterampilan khusus yang Anda pelajari untuk dapat berhasil dalam pekerjaan atau pekerjaan tertentu. Sebagai contoh: Seorang tukang ledeng mungkin perlu belajar mengelas tetapi seorang dokter tidak akan melakukannya. 

  •     Academic Skill

    Academic skills merupakan salah satu faktor yang berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. Kecakapan akademik adalah kecakapan berpikir rasional yang menjadi dasar seseorang untuk berpikir. 

    Keterampilan belajar matematika, bahasa Inggris, sains, dan semua pelajaran sekolah. Misalnya, mempelajari rumus-rumus matematika akan membantu anda menyelesaikan permasalahan yang berkaitan dengan rekayasa mesin.


H. TEMUAN PERMASALAHAN DAN CARA PENYELESAIAN MASALAHNYA
    Permasalahan :

Belum bisa menerapkan dalam dunia kerja


    Penyelesaian :

Lebih diterapkan dalam kehidupan sehari hari


I. REFERENSI 

    - Employability Skill.pdf 

Anda mungkin menyukai postingan ini

Posting Komentar